Halaman

Senin, 04 Juli 2011

Tiket KA Lampung-Palembang Habis

0 komentar
 
Bandarlampung Pikiran Lampung
Tiket penumpang kereta api kelas bisnis dan eksekutif dari Stasiun Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan, menuju Stasiun Tanjungkarang, Bandarlampung (Lampung), yang dijual di luar loket stasiun tersebut, telah habis terjual hingga keberangkatan tanggal 2 Juli 2011.
Menurut beberapa petugas layanan penjualan tiket KA itu, di Palembang, Rabu, saat ini pesanan tiket untuk penumpang kelas eksekutif dan bisnis KA Limex Sriwijaya dari Stasiun Kertapati menuju Stasiun Tanjungkarang, memang telah habis terjual sejak beberapa hari lalu.
Tiket itu hanya tersisa yang dijual langsung di loket kedua stasiun, dan harus dibeli dengan antre menjelang keberangkatan setiap harinya.
Namun para calon penumpang masih berkesempatan mendapatkan tiket kelas ekonomi yang menggunakan KA Rajabasa dari kedua stasiun dan berangkat pada pagi setiap harinya.
Para petugas layanan tiket itu menjelaskan bahwa untuk kelas eksekutif dan bisnis sudah tidak tersedia lagi tiket penumpang hingga 2 Juli mendatang.
Setelah tanggal itu, penumpang dapat kembali memesan tiket yang diperlukan.
Sejumlah warga Palembang yang hendak menuju Lampung membenarkan, ketiadaan tiket yang bisa dipesan di luar Stasiun Kertapati itu hingga beberapa hari ke depan.
“Sekarang mulai liburan sekolah, sehingga banyak warga yang bepergian dan melaksanakan liburan menggunakan jasa transportasi kereta api,” kata Lusi, salah satu warga Palembang itu pula.
Apalagi saat ini, kondisi jalan lintas timur Sumatera masih dalam perbaikan dan berkali-kali kendaraan harus merambat di perjalanan serta mengalami kemacetan akibat perbaikan jalan maupun arus kendaraan yang padat setiap harinya.
Namun menjelang pelaksanaan Jambore Nasional Gerakan Pramuka di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, ruas jalan lintas timur dari Palembang menuju Indralaya (Ogan Ilir) hingga ke Kayuagung dan Teluk Gelam sampai pula ke perbatasan Provinsi Lampung, sebagian besar telah diperbaiki dan kembali lancar dilalui kendaraan.
Selain penumpang KA, memasuki liburan sekolah tahun ini, penumpang angkutan bus dan mobil antar jemput (travel) juga mengalami peningkatan.
“Belum terlalu padat, tapi penumpang sudah mulai lumayan banyak,” kata Aan, salah satu pengelola angkutan travel di Palembang itu pula.
Dia membenarkan, sebelumnya kondisi ruas jalan lintas timur Sumatera yang rusak dan kerap membuat kendaraan yang melalui jalan ini terjebak macet sampai berjam-jam, menjadi penghambat kelancaran transportasi penumpang maupun barang di jalur padat ini.
Kalau jalan rusak, sebagian penumpang akan memilih menggunakan kereta api. Tapi kalau jalan bagus, penumpang akan banyak lagi yang menggunakan mobil pribadi, bus umum atau travel,” kata dia pula.Win/Berita Daerah

Leave a Reply